Perayaan HAB ke-65 di Ende bernuansa EKOLOGIS

Tampak Drs. Sarman Marselinus bersama para mosalaki Rada Ara, Sekcam Ndona, Lurah Onelako, dan pejabat pada Kantor Kemenag Kab. Ende, saling berbagi rasa dengan masyarakat Rada Ara, Remaja Mesjid, Orang Muda Katolik dan Karang Taruna Onelako, setelah lelah melakukan penghijauan di mata air Ae Ndae.

Berdirinya Departemen Agama Republik Indonesia (sekarang Kementerian Agama) pada 3 Januari 1946, sekitar lima bulan setelah proklamasi kemerdekaan selain berakar dari sifat dasar dan karakteristik bangsa Indonesia juga sekaligus sebagai realisasi dan penjabaran ideologi Pancasila dan UUD 1945. Dengan demikian agama telah menjadi bagian dari sistem kenegaraan sebagai hasil konsensus nasional dan konvensi dalam praktek kenegaraan Republik Indonesia yang berdasarkan Pancasila dan UUD 1945.
Hari Amal Bakti merupakan hari peringatan lahirnya Kementerian Agama RI tersebut. Setiap tanggal 03 Januari peringatan ini telah menjadi sebuah upaya penyegaran kembali semangat juang para pendiri dalam sanubari dan keberadaan segenap insan Kementerian Agama RI saat kini dan di sini.
Pemakaian terminologi ini tentu memiliki nuansa dan makna yang teramat dalam, yakni refleksi atau kilas balik untuk melihat kembali sejauhmana amal bhakti segenap jajaran Kementerian Agama dalam membina kerukunan dan menanamkan kesadaran akhlak luhur dalam membangun kehidupan berbangsa dan bernegara.
Perayaan HAB RI ke-65 Tahun 2011 pada Kantor Kementerian Agama Kabupaten Ende dilaksanakan dalam nuansa ekologis. Bekerja sama dengan Dinas Kehutanan kabupaten Ende, segenap insan Kementerian Agama Kab. Ende bersama dengan masyarakat beragama lintas agama akan melakukan penanaman 2.000 anakan pohon trembesi dan wala, bertempat di sumber mata air Rada Ara, Kec. Ndona (tahap 1) dan di setiap lingkungan Kantor Kementerian Agama Kabupaten-Kecamatan dan Madrasah-Madrasah sekabupaten Ende (tahap 2).
Secara umum akan digelar tiga (3) kegiatan penting dalam perayaan HAB ke-65 yakni : jalan sehat, upacara bendera/resepsi bersama dan penghijauan. Kegiatan-kegiatan HAB ke-65 dalam pelaksanaannya terfokus pada segenap aparat Kementerian Agama Kab. Ende, para siswa-siswi madrasah dan masyarakat beragama guna memupuk kerja sama dan sinergisitas antar seluruh stakeholders. Perayaan HAB ke-65 ini diharapkan menjadi suatu titik pijak partisipasi nyata Kementerian Agama Kab. Ende bersama segenap para pihak dalam membangun bangsa dan negara melalui bahasa agama.

2.Tujuan
a.Meningkatkan rasa persaudaraan dan kekeluargaan segenap karyawan dan karyawati, guru, pengawas, penyuluh serta siswa-siswi di lingkup Kantor Kementerian Agama Kabupaten Ende.
b.Menimba bersama semangat dan nilai-nilai perjuangan dari para fondator dan pendahulu instansi Kementerian Agama untuk tugas dan pengabdian bagi masyarakat.
c.Menata dan memperat jalinan kerja sama antara Kementerian Agama Kabupaten Ende dengan para pihak dalam membangun Ende Lio Sare Pawe, melalui bahasa agama.

3.Materi, Waktu dan Tempat Kegiatan
a.Kegiatan Olahraga Jalan Sehat Hari Amal Bhakti: Jumad, 03 Desember 2010.
b.Kegiatan Upacara Bendera tanggal 03 Januari 2011 dilanjutkan dengan Resepsi Bersama bertempat di MAN Ende, Jl.Nenas, Ende.
c.Penghijauan: didahului oleh Panel Diskusi tentang Agama dan Lingkungan Hidup pada hari Jumad, 03 Desember 2010, dan selanjutnya penanaman 500 anakan trembesi untuk penghijauan tahap pertama bertempat di Dusun Rada Ara, Kec. Ndona, pada hari Sabtu, 04 Desember 2010. Sedangkan Penghijauan Tahap 2 untuk 1.500 anakan trembesi dan wala bertempat di lingkungan KUA Kecamatan dan lingkungan Madrasah sekabupaten Ende, pada hari Jumad, 08 Januari 2011.

4.Sasaran :
Yang menjadi sasaran kegiatan ini adalah
a.Segenap insan Kementerian Agama RI tingkat Kabupaten Ende yang terdiri dari : para pejabat struktural, pejabat fungsional : guru agama, penyuluh agama, penghulu, pengawas pendidikan agama, serta para purnabakti.
b.Keluarga inti para pegawai Kantor Kementerian Agama Kab. Ende
c.Para siswa-siswi madrasah swasta dan madrasah negeri sekabupaten Ende
d.Para pemuda lintas agama kecamatan Ndona.
e.Para tokoh lintas agama Kabupaten Ende

Tema Perayaan HAB ke-65 Kementerian Agama RI tingkat Kabupaten Ende adalah : “Membangun kerukunan hidup beragama, melalui dialog karya penghijauan menuju GSP 2012 di Kabupaten Ende”

Demikian sekilas kegiatan perayaan HAB ke-65 tingkat Kantor Kementerian Agama Kabupaten Ende.